Sabtu, 13 Oktober 2012
U'r not alone
Kamu tidak sendiri, ada temanmu, ada pasanganmu, ada saudaramu yang sudah pasti care dengan-mu. Memang tidak semua care, pasti ada yang kamu nilai menjahatimu, tetapi sekali lagi masih ada orang – orang yang tulus mendampingimu, mengisi segala yang terasa kurang, menegur segala yang dirasakan berlebihan, bahkan bersedia menjadi segalanya untuk dirimu.
Jika semua sudah terasa gelap didepan sana dan disekitarmu, pasti ada orang yang bersedia berada dalam kegelapan bersamamu. Tuhan menciptakan Adam plus Hawa, karena Tuhan tau.. manusia tidak bisa sendiri disebabkan karena katidakmampuan dia dalam memilah mana yang sebenarnya harus disyukuri, mana yang sebenarnya dikeluhkan.
Air mata sering menjadi teman, minuman keras atau hal negative menjadi pelarian, bahkan menghentikan hidup menjadi pilihan, karena telah memberikan SUGESTI pada diri bahwa kita hanya seorang diri dalam sebuah masalah yang membelit nafas kehidupan ini. TIDAK, TIDAK… Kita TIDAK sendiri di bumi ini, kita tidak sendirian saat diputus jalinan cinta oleh pacar, kita tidak serta – merta sendiri saat ditinggal suami atau istri, kita tidak sendiri yang hidup dengan masalah kerja, kita tidak sendiri hidup sebagai manusia yang berdosa, bahkan kita tak sendirian dimuka bumi ini.
Mau butuh pacar, banyak yang Tuhan sebarin, tinggal milih yang pas… mau makan dan punya banyak uang, hanya butuh usaha dan kerja keras. Pengen masuk surga-pun dah diberi jalan oleh Tuhan. Oleh karena itu, sebenarnya yang memberi kita kesulitan, merasa terkekang dalam masalah, pesimis menjalani hidup dan sebagainya dapat menggerogoti pikiran kita oleh sebab kita sendiri yang memilih untuk tetap berada dikondisi tersebut. Bukankah, Tuhan tidak akan merubah nasib suatu kaum, melainkan kaum itu sendiri yang merubahnya.
Kembali ke laptop !!!. Apapun masalah dalam hidup kita, itu ada karena kita masih hidup. Mumpung masih hidup, nikmatilah, have fun, so enjoy…. Banyak hal yang lebih bermanfaat dari pada harus sendiri merenungi nasib dan so pasti tak kunjung usai. Sekali lagi KAMU TIDAK SENDIRI, masih ada dia.. masih ada aku, masih ada kita – kita, dan yang terpenting masih ADA TUHAN.
Jika pengen sendiri, silahkan mati duluan !!! ~~~~ hmmm (*)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar